Cara DanTips Mengusir Tikus Dengan Aman

iklan

Cara DanTips Mengusir Tikus Dengan Aman


Tips Mudah Mengusir Tikus

Cara DanTips Mengusir Tikus Dengan Aman


Halo sobat semua, kita jumpa lagi yaa...

Kali ini saya akan membicarakan masalah tikus, kalian tentu sangat jengkel jika dapur kalian banyak tikusnya bukan! Selain menjijikan, tikus itu membawa kuman penyakit dan juga suka merusak peralatan yang ada di dapur dengan cara mengeratnya!

Kali ini saya akan memberikan tip mengusir tikus, bukan membagi tip atau resep memasak yaa, sebab masalah tikus juga ada kaitannya dengan dapur kita bukan? Makanya harus cepat diselesaikan, sebelum tikusnya makin membandel.

Ada beberapa cara agar tikus kabur dari rumah, dan syukur-syukur tidak kembali lagi alias kapok! Nah, lalu apa saja yang caranya? Yuk kita simak bersama.

Tips Mudah Mengusir Tikus


1. Usahakan menutup rapat jalan atau akses biasa tikus tersebut lewat, biasanya tikus memiliki jalan yang itu - itu saja ketika akan masuk ke dapur.

2. Usahakan menutup rapat bak sampah yang ada di dapur, atau lebih baik membuang sampah dapur, jangan membiarkan begitu saja, sebab tikus paling suka berada di situ.

3. Bersihkan peralatan memasak atau piring dan lain sebagainya, tikus juga sangat suka membuat mencari remahan makanan yang ada di cucian piring.

Tips Mudah Mengusir Tikus

4. Gunakan alat perangkap tikus yang bisa kita beli di toko material, alat ini terbukti sangat efektif untuk menangkap tikus.

5. Gunakan racun tikus, namun cara ini sudah banyak ditinggalkan orang, sebab kebanyakan kita akan direpotkan dengan bau bangkai tikus tersebut, apabila sudah mati kena racunnya.

6. Gunakan lem tikus, kita bisa memasangnya di tempat biasa tikus berada, atau kita bisa memasangnya di tempat biasa tikus tersebut lewat, cara ini tergolong sangat aman, karena lem tikusnya juga aman.

Tips Mudah Mengusir Tikus


7. Gunakan suara jangkrik, kita bisa download aplikasinya, lalu kita putar menjelang kita akan tidur, tikusnya bakal tidak keluar, sebab tikus sangat tidak menyukai suara bising dari jangkrik, maka tikus pun tidak akan keluar dari pesembunyiannya.

Itulah tip atau cara untuk mengusir tikus di dapur kita, jika tidak ada tikus maka dapur akan aman, dan kita memasak pun dengan nyaman ya sobat.

Kita usahakan setelah memasak, dapur langsung kita berkesan, sampah organik maupun organik kalau bisa kita pisahkan, sebab sampah organik bisa kita manfaatkan untuk dijadikan pupuk ya sobat, jika kita telaten untuk mengolahnya, dan bisa kita gunakan untuk pupuk tanaman yang berada di rumah kita tentunya.


Baiklah sobat semua, cukup sekian dulu, semoga bermanfaat.


11/10/2018.

No comments:

Post a Comment

Tamu Prosa Blog Dbanik

Judul : Masih Sanggupkah Kau Bertahan? Karya : Dian Ahmad  Tatap mata yang kian meredup, menampakan duka yang sepertinya menoreh telalu dala...